Tuesday 3 April 2018

Pengertian dan contoh Bahasa PHP dalam Pemrograman Web

Author : Anonimokerl

Hae gan. Kali ini mimin akan shere tentang PHP. PHP disini bukan Pemberi Harapan Palsu ea :V Tapi salah satu bahasa yang digunakan dalam web, sekarang bahasa PHP telah digunakan oleh 85% Web diseluruh dunia :V


1. Pengertian PHP

PHP adalah bahasa pemrograman script server-side yang didesain untuk pengembangan web. Selain itu, PHP juga bisa digunakan sebagai bahasa pemrograman umum (wikipedia). PHP di kembangkan pada tahun 1995 oleh Rasmus Lerdorf, dan sekarang dikelola oleh The PHP Group. Situs resmi PHP beralamat di http://www.php.net.
Beberapa kelebihan PHP dari bahasa pemrograman web, antara lain:

2. Kelebihan bahasa PHP dari bahasa lain :

  • Bahasa pemrograman PHP adalah sebuah bahasa script yang tidak melakukan sebuah kompilasi dalam penggunaannya.
  • Web Server yang mendukung PHP dapat ditemukan di mana - mana dari mulai apache, IIS, Lighttpd, hingga Xitami dengan konfigurasi yang relatif mudah.
  • Dalam sisi pengembangan lebih mudah, karena banyaknya milis - milis dan developer yang siap membantu dalam pengembangan.
  • Dalam sisi pemahamanan, PHP adalah bahasa scripting yang paling mudah karena memiliki referensi yang banyak.
  • PHP adalah bahasa open source yang dapat digunakan di berbagai mesin (Linux, Unix, Macintosh, Windows) dan dapat dijalankan secara runtime melalui console serta juga dapat menjalankan perintah-perintah system.
3. Contoh Script sederhana yang memakai PHP.

  • Contoh sederhana
<?php
    echo "Nimo Gans";
?>

  • Contoh yang agak panjang
Sekarang kita akan mencoba membuat list menggunakan php. Sebelumnya kita gunakan HTML dulu.

<html>
<head>
<title>Member Idiot BlackHat</title>
</head>
<body>
<h2>Daftar Member Idiot BlackHat</h2>
<ol>
<li>Member ke-1</li>
<li>Member ke-2</li>
<li>Member ke-3</li>
<li>Member ke-4</li>
<li>Member ke-5</li>
</ol>
</body>
</html>

Jika dalam HTML kita harus mencopy paste  <li>Member ke-...</li>. Di PHP kita cuman memakai sedikit code atau perintah.

<html>
<head>
<title>Member Idiot BlackHat</title>
</head>
<body>
<h2>Daftar Member Idiot BlackHat</h2>
<ol>
<?php
for ($i= 1; $i <= 100; $i++) 
{
echo "<li>Member ke-$i</li>";
}
?>
</ol
</body>
</html>

Dengan menggunakan kode baris yang bahkan lebih sedikit, kita dapat membuat list tersebut menjadi 100 kali, bahkan 100.000.000 kali dengan hanya mengubah sebuah variabel $i.

Itu adalah salah satu sedikit contoh bahasa PHP.
Ntar dilanjut lagi :V
Sekian :*
Previous Post
Next Post

2 comments: